Disable Preloader

Layanan ini merupakan portal online untuk tindak kekerasan dan kejahatan seksual yang ada di lingkungan Universitas Negeri Padang yang dikelola oleh Forum Perempuan UNP dan dikoordinatori langsung oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan BEM KM UNP.

Layanan ini bertujuan untuk menekan angka pelecehan seksual yang ada di Universitas Negeri Padang dengan merekap semua kasus pelecehan seksual yang ada di UNP dan mencarikan jalan keluar dari setiap kasus yang ada. Layanan ini juga bekerjasama dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Sumbar (DPPPA Sumbar) serta pihak kampus.

Setiap kasus yang dilaporkan akan diproses selambat-lambatnya seminggu setelah tanggal pelaporan. Selanjutnya, pihak pelapor akan dihubungi untuk diberitahu tindak lanjut terhadap kasus yang dilaporkan. Jika terdapat pertanyaan bisa menghubungi narahubung Forum Perempuan UNP: Rahayu SW/082169298763 (Menteri Pemberdayaan Perempuan BEM KM UNP)

Silahkan klik tautan berikut ini:

http://bit.ly/LayananPengaduanUNP

Tags:PENGADUAN,PELECEHAN SEKSUAL,UNP